Senin, 15 November 2010

Sepantasnya Kita Bersyukur


saat kita menjalani hidup bersama keluarga dengan penuh senyum dan tawa
di sana masih banyak saudara kita yang menjalani hidup dengan derai air mata
bukankah kita pantas bersyukur atas nikmat Allah yang memberikan kita kebahagiaan?
sudahkah kita bersujud memuji-Nya?

saat kita bisa menimba ilmu sekolah dan belajar dengan nyaman
di sana masih banyak saudara kita yang buta huruf tak tahu apa-apa
bukankah kita pantas bersyukur atas nikmat Allah yang memberikan kita pengetahuan?
adakah kita pelajari ilmu untuk mengingati-Nya?

saat kita bisa makan sepuasnya dan memilih apapun makanan yang kita suka
di sana masih banyak saudara kita yang tidak bisa makan sampai kenyang dan harus makan seadanya
bukankah kita pantas bersyukur atas nikmat Allah yang telah membuat kita kenyang?
sudahkah kita tunaikan sedekah yang dimintai-Nya?

saat anak-anak kita bisa bermain apapun yang mereka suka
di sana masih banyak anak-anak saudara kita yang tak bisa menikmati masa kecilnya
bukankah kita pantas bersyukur atas nikmat Allah yang telah membuat anak kita bahagia?
adakah kita didik anak-anak kita untuk mengenali-Nya?

saat air yang berlimpah kita boleh minum sepuasnya bahkan bermain-main dengannya
di sana seteguk air adalah penyambung nyawa bagi saudara-saudara kita
bukankah kita pantas bersyukur atas nikmat Allah yang telah member kita minum?
adakah kita gunakan lidah kita untuk senantiasa menyebut nama-Nya?

saat kita bisa tidur nyenyak dengan ranjang yang nyaman, bantal yang empuk, dan selimut yang hangat
di sana masih banyak saudara kita yang tidur beralaskan tikar dan tanah
bukankah kita pantas bersyukur atas nikmat Allah yang telah memejamkan mata kita?
adakah kita gunakan mata kita untuk membaca kitab suci-Nya?

saat kita memiliki banyak pakaian yang indah untuk dipakai berganti-ganti
di sana masih banyak saudara-saudara kita yang telanjang
bukankah kita pantas bersyukur atas nikmat Allah yang telah memberi kita pakaian?
adakah kita memakai pakaian takwa saat menghadap-Nya?

saat anak-anak kita tumbuh dengan makanan yang bergizi dan nutrisi yang mencukupi
di sana masih banyak anak-anak saudara kita yang kurus kering karena kurang vitamin
bukankah kita pantas bersyukur atas nikmat Allah yang telah memberi kita kesehatan?
adakah kita pergunakan kesehatan kita untuk banyak beribadah kepada-Nya?

subhanallah…
sudahkah kita bersyukur berucap alhamdulillah?...

15 November 2010

...semoga menjelang hari raya ini, kita sebagai sesama muslim dapat menjadikannya momentum untuk lebih mensyukuri nikmat yang tak terhingga yang telah Allah anugerahkan kepada kita, dan untuk lebih mendekatkan diri kepada-Nya, amin...

0 komentar:

Posting Komentar